FOCUS AND PRODUCTIVE - Teknologi Informasi dan Komunikasi atau yang juga biasa disebut TIK adalah suatu pembelajaran di sekolah yang sudah sangat umum. Di pelajaran ini kita dapat belajar tentang perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi, perangkat-perangkat komputer, software dan hardware, dan masih banyak lagi. Pembelajaran ini diajarkan kepada mahasiswa IT, murid SMA, SMP, bahkan SD. Pembelajaran ini sangatlah penting, maka dari itu pelajaran TIK sudah diajarkan sejak usia dini.
Selain itu, TIK juga memiliki banyak manfaat. TIK memudahkan siswa siswi untuk mempelajari dan mengenal perangkat computer, dan sebagainya lebih dalam. TIK juga member tahu siswa untuk menggunakan internet dengan baik dan benar dan dengan tujuan positif. Dengan adanya pelajaran TIK, siswa dapat dengan mudah menggunakan computer untuk mengerjakan tugas presentasi dan lain-lain.
Mengembangkan kemampuan kita dalam menggunakan
Teknologi Informasi dan Komunikasi agar dapat dimanfaatkan untuk kegiatan dan
aktivitas sehari hari. Untuk memahami informasi, tidak dapat
dipisahkan dengan apa yang namanya data. Untuk itu, sebelum memahami konsep
informasi dalam hal ini akan dibahas sepintas tentang data. Pada dasarnya data
adalah fakta, kejadian, berita, fenomena dan sejenisnya yang dapat diolah atau
diproses berdasarkan prosedur tertentu yang pada akhirnya menjadi keluaran
dalam bentuk informasi. Data dapat berupa angka, ukuran, kata, kalimat,
tulisan-tulisan, uraian cerita, gambar, simbol, tanda, yang belum memliliki ciri-ciri
informatif dan belum diinformasikan keberadannya, sehingga diperlukan pengolahan.
Dengan demikian untuk dapat memahaminya maka diperlukan prosedur pengolahan
misalnya perhitungan, pengukuran terhadap data-data yang dimilikinya.
Semoga modul mengenal TIK ini dapat bermanfaat bagi para pembaca, dan
dapat digunakan sebagai tahap awal mengenal TIK. Bagi yang membutuhkan modul TIK,
Silahkan download modul pada link dibawah ini :
0 Komentar